1. Sebutkan dasar matematika yang diperlukan pada grafik komputer?
– Geometry (2D, 3D)
– Trigonometry
– Vector spaces
• Points, vectors, dan koordinat
– Dot dan cross products
2. Apa yang dimaksud dgn grafik komputer?
Grafik Komputer merupakan suatu proses pembuatan, penyimpanan dan manipulasi model dan citra. Model berasal dari beberapa bidang seperti fisik, matematik, artistik dan bahkan struktur abstrak.
Jadi grafik komputer adalah suatu bidang komputer yang mempelajari cara-cara untuk meningkatkan dan memudahkan komunikasi antara manusia dengan mesin (komputer). Dengan mesin membangkitkan, menyimpan, dan memanipulasi gambar model suatu objek menggunakan komputer.
3. Sebutkan keuntungan dan kerugian dari teknologi display plasma?
• Keuntungan :
– Sudut pandangnya lebar
– Kemampuan menghasilkan detail gambar yang lebih halus dan lebih sempurna dibandingkan dengan LCD monitor.
– Baik untuk format tampilan besar
– Pencahayaan yang dihasilkan oleh plasma lebih stabil dibandingan dengan LCD, sehingga kestabilan cahaya dan warna, serta ketajamannya bisa terjaga selama monitor digunakan
– Kontras Rasio yang cukup tinggi perbandingannya dibandingkan dengan LCD monitor, misalnya sampai dengan 1.000.000 : 1
– Tingkat radiasinya sangat rendah
– Hemat energi
– Umur lampu pada plasma lebih lama atau mempunyai masa pakai yang lebih lama dibandingkan LCD monitor
– Plasma mempunyai berat yang lebih ringan, disamping itu ketebalannya akan lebih tipis juga
– Lebih ramah lingkungan
• Kerugian :
– Mahal
– Pixelnya lebar (~1 mm vs. ~0.2 mm)
– Fosfor berangsur-angsur berkurang
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan :
a. Multimedia
Multimedia dapat diartikan sebagai penggunaan beberapa media yang berbeda untuk menggabungkan dan menyampaikan informasi dalam bentuk text, audio, grafik, animasi, dan video dengan menggunakan tool yang memungkinkan pemakai berinteraksi, berkreasi, dan berkomunikasi.
b. Hypermedia
Multimedia interaktif menjadi hypermedia saat desainernya menyediakan suatu struktur dari elemen¬-elemen yang di-link, dimana pengguna dapat bernavigasi dan berinteraksi. Hypermedia juga merupakan suatu istilah yang berasal dari hiperteks, yang berhubungan dengan kumpulan multimedia objek-objek, termasuk bunyi, video gerakan, dan realiti maya. Saat proyek hypermedia memasukkan jumlah teks atau isi simbol yang sangat besar, isi dapat diindeks dan kemudian elemennya akan di-¬link bersama untuk menghasilkan pencarian elektronik yang cepat dari informasi bersangkutan.
c. New Media
New Media adalah obyek budaya yang menggunakan teknologi komputer digital untuk distribusi dan pameran, misalnya Internet, situs Web, multimedia komputer, Blu-ray disk dll. New Media hari ini dapat dipahami sebagai campuran antara konvensi budaya yang lebih tua untuk representasi data, akses, dan manipulasi dan konvensi terbaru dari representasi data, akses, dan manipulasi yang lama.
skip to main |
skip to sidebar
Blog Campur Aduk
Semua arsip berkumpul jadi satu di blog saya ini.. :)
Sabtu, 18 Desember 2010
Labels
- Gaya Hidup (3)
- Koleksi (1)
- Pemrograman Jaringan (5)
- Softskill (8)
- Teknologi (3)
- Tugas (10)
- Tugas Semester 6 (3)
0 komentar:
Posting Komentar